Membangun sebuah rumah atau bangunan lain sebagai properti tanpa perencanaan yang tepat dan tidak diserahkan kepada ahlinya dapat menyebabkan kerugian besar. Mungkin pada awalnya anda hanya berpikir yang penting bangunan tersebut bisa ditempati segera dan sesuai dengan budget yang minim. Namun sebenarnya dengan budget pembangunan yang sama pun anda bisa mendapatkan properti idaman anda. Inilah mengapa anda membutuhkan jasa arsitek untuk mendesain properti idaman yang nyaman dan sesuai perencanaan yang tepat.
Dengan jasa arsitek, anda akan mendapatkan rancangan desain sesuai dengan kebutuhan beserta informasi penting untuk pembangunan tersebut. Pembangunan properti tanpa pikir panjang dan tidak menggunakan jasa arsitek sebenarnya bisa saja berjalan, tapi akan lebih baik jika anda berkonsultasi dengan jasa arsitek yang profesional untuk mengurangi kerugian yang lebih besar. Hal-hal berikut harus diperhatikan dalam pembangunan properti :
- Ingin hemat tanpa arsitek tapi justru boros renovasi
Tanpa perencanaan yang tepat dari arsitek, biaya pembangunan dapat menyebabkan kerugian besar. Mungkin anda bisa berhemat sedikit, tetapi anda bisa saja menemukan masalah yang memakan biaya lebih banyak. Jika klien tidak memiliki dana yang lebih maka kemungkinan proyek bisa saja berhenti di tengah jalan. Hal ini bisa terjadi jika anda sebagai klien tidak menggunakan jasa arsitek dan hanya menggunakan jasa tukang. Tidak semua tukang memiliki pengetahuan dan pendidikan yang tepat dalam perencanaan pembangunan.
- Kesalahan struktur bangunan
Jika anda menerapkan pembangunan yang dengan kemauan sendiri dan tidak menggunakan jasa arsitek, maka bisa saja terjadi banyak struktur yang salah dan mengakibatkan terjadinya masalah teknis. Hal ini bisa jadi membahayakan nanti ketika menempatinya.
- Estetika
Sebuah properti yang memiliki nilai estetika akan memiliki nilai jual lebih. Investasi yang anda berikan pada properti akan berimbang jika nanti anda harus menjualnya. Selain itu, anda sebagai pemilik tentu akan lebih merasa bangga dan puas memiliki properti yang cantik, indah, ataupun unik dengan daya tariknya sendiri.
Jadi, pastikan anda bersikap bijak sebelum membangun properti dan menggunakan jasa arsitek yang memiliki desain berkualitas, memiliki pengalaman, serta memiliki legalitas badan usaha dan hukum.
Silakan hubungi kami jika anda membutuhkan informasi dan konsultasi mengenai desain properti (rumah, toko, restoran, ruko, apartemen, hotel, dll).